[Windows 7] Membuat WiFi Hotspot di Windows

2013-12-15_204506
Dengan membuat akses poin/hotspot, kita dapat membagi/sharing internet ke perangkat lain seperti handphone, tablet, PC dan lainnya. Bagaimana cara membuat hotspot? jika kita tidak mempunyai perangkat seperti modem router, wifi broadband modem, kita bisa menggunakan software seperti Connectify atau lainnya. Sayangnya software semacam ini biasanya berbayar, contoh Connectify versi free tidak support sharing 3G connection. Sebenarnya tanpa harus download software tambahan kita bisa membuat hotspot asalkan PC kita ada wireless networknya. Untuk membuatnya ikuti langkah berikut, pada contoh ini saya menggunakan modem ZTE Smartfren untuk koneksi internet.

  1. Buka command prompt dengan cara klik kanan pilih Run as administrator;
  2. Ketik netsh wlan set hostednetwork mode=allow ssid=SuhuWiFi key=TheSuhu123
    Penjelasan, SuhuWiFi adalah contoh nama akses point, TheSuhu123 adalah passwordnya (gambar1);
  3. Buka Control Panel\Network and Internet\Network Connections, jika langkah 2 sukses, akan muncul Microsoft Virtual WiFi Miniport Adapter (gambar2), apabila dalam posisi Disabled, silahkan klik kanan pilih Enabled;
  4. Klik kanan pada adapter modem pilih properties, setelah jendela properties terbuka, pada tab sharing, centang Allow other network … dst, di bawahnya pilih Wireless Network Connection 2 (Microsoft Virtual WiFi Miniport Adapter) lebih jelasnya lihat gambar3;
  5. Disconnect modem, lalu connect modem;
  6. Pada command prompt ketik netsh wlan start hostednetwork (gambar4), silahkan coba connect hotspot yang baru dibuat dari perangkat lain (gambar5);

Note:
Apabila menemukan pesan “The wireless AutoConfig service wlansvc is not running”, silahkan buka jendela services kemudian start service WLAN AutoConfig.

Sekian 🙂

[Windows 7] Selalu Gagal Install Driver USB Flash Disk, Bagaimana Mengatasinya?

2013-11-12_174535

Pertama kali menghubungkan flash disk baru ke PC/Laptop, otomatis akan menginstall driver dan biasanya proses installnya tidak lama. Beberapa hari lalu laptop saya bermasalah selalu gagal saat install driver flash disk baru, hasilnya seperti gambar di atas. Jika ada yang mengalami masalah sama seperti di atas, coba langkah berikut untuk mengatasinya:

  1. Buka windows explorer, kemudian browse ke folder C:\Windows\System32;
  2. Ketik kata usbstor pada isian search (pojok kanan atas windows explorer), hasilnya akan dimunculkan semua file yang memiliki nama usbstor;
  3. Copy 3 file berikut,  usbstor.inf, usbstor.PNF dan USBSTOR.SYS;
  4. Paste 3 file tersebut ke folder C:\Windows\inf (gambar 1);
  5. Restart, dan masalah ini tidak terjadi lagi (gambar 2).

Sekian …

[Windows 7] Delete Print Document(s) Queue Secara Manual

Print Job

Terkadang saya mengalami masalah cetak ke printer yang tidak mau mencetak karena antrian print document(s) yang tidak lancar seperti gambar di atas. Ada antrian cetak dokumen yang susah/tidak mau dihapus, akibatnya antrian dokumen berikutnya harus menunggu untuk tercetak. Sebenarnya masalah ini bisa teratasi dengan restart komputer, tapi menurut saya, restart komputer adalah sesuatu yang memakan waktu, apalagi kalau lagi serius kerja he he. Untuk masalah ini, berikut yang saya lakukan:

  1. Buka jendela service, caranya ketik service pada search di start menu, atau ketik services.msc di run, kemudian tekan enter maka jendela service akan terbuka;
  2. Stop service print spooler (gambar 1).
  3. Hapus semua file yang ada di folder C:\Windows\System32\spool\PRINTERS (gambar 2);
  4. Jalankan kembali service print spooler, maka status printer akan kembali kosong (gambar 3).

Itu saja, see u next …

[Prestashop 1.5.4.1] Create Default Shop And Language, An Error Occured During Installation. Bagaimana mengatasinya?

error install prestashop

Hari ini saya coba download dan install Prestashop versi 1.5.4.1, saat proses install saya menjumpai pesan error seperti gambar di atas, pesan error: create default shop and language, an error occured during installation. Saya sudah coba mengulang proses install dengan menggunakan browser Chrome dan Firefox, hasilnya tetap error yang sama. Kemudian saya coba ubah-ubah pilihan Default country dan Shop timezone saat proses install, hasilnya tetap error yang sama. Entah ini bug atau tidak, masalah ini dapat diatasi dengan cara meng-edit file language.xml, lokasi tepatnya di  …\install\langs\en\language.xml

  1. Buka file tersebut dengan notepad atau editor lainnya;
  2. Ubah bagian berikut,
    semula:
    <language_code>en-us</language_code>
    menjadi:
    <language_code>en</language_code>
  3. Kemudian save, dan tutup file tersebut.
  4. Kembali lanjutkan proses install, jika sukses tampak seperti gambar ini.

Sekian, semoga bermanfaat bagi yang mengalami masalah seperti ini.

Flash Stock ROM LG P500 (Optimus One)

20130710201140568 20130710201221269

Setelah gonta ganti ROM, akhirnya terpikir keinginan untuk menjadikan handphone LG P500 ke ROM aslinya, tanpa root dll. Saya sudah cari ROM aslinya di situs resmi LG, tapi tidak  ketemu, mungkin LG sudah tidak menyediakan direct download atau saya yang kurang jeli. File format ROM dari LG biasanya KDZ, dan untuk menginstallnya bisa menggunakan KDZ Updater.

Di sini saya tidak akan membahas bagaimana menggunakan KDZ Updater. Saya lebih suka flash langsung dari recovery daripada menggunakan KDZ Updater. Namun file ROM harus dalam format ZIP. Stock ROM dalam format ZIP untuk LG P500 dapat didownload di link berikut:

Stock ROM LG P500

How to Flash:
Use at your own risk.

  1. Download ROM
  2. Copy file ZIP (ROM) ke SD Card.
  3. Boot recovery, saya menggunakan ClockworkMod Recovery.
  4. Lakukan backup data jika diperlukan.
  5. Lakukan Wipe Data, Cache dan Battery Stat.
  6. Flash ROM, pilih Install Zip from SD card kemudian cari file ZIP tadi.
  7. Reboot hanphone, di main menu pilih Reboot system now.

Sekian 🙂

Menjalankan Google Drive Behind Authenticated Proxy

Google Drive PC

Meski di preferensi aplikasi Google Drive untuk PC disediakan pilihan ‘mendeteksi setelan proxy otomatis’, aplikasi ini tetap tidak bisa tersambung ke internet jika koneksi kita menggunakan Authenticated Proxy yang mengharuskan untuk memasukkan username dan password proxy. Berbeda dengan aplikasi DropBox untuk PC, aplikasi ini terdapat pengaturan untuk memasukkan proxy secara manual sehingga kita bisa atur username dan password proxy langsung di aplikasi.

Ada cara agar aplikasi Google Drive tetap bisa tersambung ke internet meski dibelakang Authenticated Proxy. berikut yang saya lakukan:

  1. Download program cntlmdi sini.
  2. Install sampai finish.
  3. Setelah selesai install, jalankan notepad (untuk Windows Vista/7 klik kanan pilih Run as administrator) kemudian open file C:\Program Files\Cntlm\cntlm.ini (32bit) atau C:\Program Files (x86)\Cntlm\cntlm.ini (64bit) (gambar1).
  4. Setelah file cntlm.ini terbuka, ubah pada bagian Username, Domain, Password dan Proxy beserta port nya. (gambar2) kemudian Save file cntlm.ini
  5. Buka CMD (command prompt) masuk ke folder cntlm, contoh:
    CDC:\Program Files (x86)\Cntlm\
    kemudian ketik perintah berikut:
    cntlm -M http://www.google.co.id
    jika berhasil, perintah di atas akan menghasilkan 32 digit password NTLM. Untuk tahap ini lihat gambar3.
  6. Copy 32 digit password NTLM, kemudian buka kembali file cntlm.ini, hapus tanda pada bagian PassNTLMv2 dan ganti 32 digit password yang ada dengan 32 digit yang kita copy kemudian save file cntlm.ini (gambar4).
  7. Selanjutnya restart service cntlm, bisa lewat  service atau buka CMD (command line) ketik sebagai berikut:
    net stop ctnlm
    net start cntlm
    jika service berhasil dijalankan, pesan yang muncul di command line adalah “The Cntlm Authentication Proxy service was started successfully” (gambar5).
  8. Terakhir buka internet option bisa lewat control panel, IE atau Chrome. Pada tab Connection, klik tombol LAN setting. Centang ‘use proxy server’, pada Address isi dengan 127.0.0.1 dan port diisi dengan angka 3128 kemudian klik tombol OK dan tombol OK pada jendela internet option (gambar6).

Jika semua step di atas berhasil dilakukan, silahkan coba buka kembali aplikasi Google Drive, seharusnya aplikasi dapat tersambung ke internet dibelakang Authenticated Proxy.

Selamat mencoba…

[Windows 8] An app on your PC needs the following Windows feature: .NET Framework 3.5

netfx35

Setelah selesai instal Windows 8, yang biasa kita lakukan adalah menginstall software (antivirus, game dll) yang kita butuhkan. Ketika proses setup, beberapa software membutuhkan .Net Framework, pesan dari windows adalah An app on your PC needs the following Windows feature: .NET Framework 3.5 (includes .Net 2.0 and 3.0). Untuk mengatasi masalah ini bisa lakukan cara berikut. Cara paling mudah adalah dengan klik tombol “Download and install this feature” seperti gambar di atas. Tapi cara ini cukup berat apabila kita tidak punya koneksi internet yang cepat dan stabil karena file yang harus didownload cukup besar ukurannya, yaitu tidak kurang dari 200 MB. Lalu apakah ada cara lain tanpa harus tersambung ke internet? jawabnya adalah ada. Sebenarnya fitur .NET Framework 3.5 ini sudah ada di CD/ISO Windows 8, namun tidak diaktifkan saat proses instalasi. Untuk mengaktifkanya, lakukan cara berikut:

  1. Masukkan CD atau tancapkan USB jika menggunakan USB untuk instalasi.
  2. Buka elevated command prompt dengan cara ketik CMD di Metro (start menu), klik kanan pilih Run as administrator.
  3. Masuk ke drive C:\ di command prompt, kemudian ketik perintah berikut lali enter:
    C:\>dism /online /enable-feature /featurename:NetFx3 /All /Source:H:\sources\sxs /LimitAccess
    Keterangan: Source:H:\ artinya pada kasus saya USB Setup Windows 8 ada di drive H:\
  4. Tunggu sampai ada pesan the operation completed successfully (gambar 1). Untuk melihat apakah fitur ini sudah aktif di windows silahkan buka Control Panel kemudian pilih Program and Features (gambar 2).

That’s all, thanks for reading my post 🙂

Update ROM CyanogenMod 10 based on Jelly Bean 4.1.2 untuk LG Optimus One (P500)

Screenshot_2012-12-12-17-38-56 Screenshot_2012-12-10-02-09-55

Berikut adalah update ROM dari artikel Install Custom ROM CyanogenMOD 10 based on Android 4.1.1 Jelly Bean di LG Optimus One (P500). Review dari saya: performance nya lebih bagus, kamera dan recording udah oke, gak boros baterai, lebih cepat dan responsif, fungsi timer dan countdown baru.

Bagi yang berminat silahkan download dan flash seperti artikel sebelumnya, berikut link download ROM dan Gapps.
Download ROM
Download Gapps

Selamat Mencoba …